sebarinfo.com, | Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Balige mengikuti Apel Bersama Pegawai secara virtual di Lapangan Upacara Kementerian Hukum, Senin (14/07). Menteri Hak Asasi Manusia, Natalius Pigai, memimpin apel tersebut.
Natalius Pigai mengajak ASN meningkatkan sinergi lintas sektor dan memperkuat semangat pelayanan publik profesional dan berintegritas. Ia menekankan pentingnya percepatan reformasi birokrasi dan penegakan hukum berkeadilan.
Natalius Pigai menegaskan, “Kolaborasi harus dimulai dari bawah, dari wilayah.” Ia menambahkan bahwa Kementerian Hak Asasi Manusia siap mendukung kementerian lain.
Apel bersama ini meningkatkan koordinasi antar Kementerian dan semangat ASN. Natalius Pigai memastikan koordinasi antarunit pelaksana teknis di wilayah untuk layanan pemasyarakatan profesional, humanis, dan berintegritas.(Red/SonSan Damanik)